Wakil Bupati Murung Raya Hadiri Asesmen Lapangan Akreditasi IAIN Palangka Raya, Siap Dukung Kolaborasi
Wakil Bupati Murung Raya Hadiri Asesmen Lapangan Akreditasi IAIN Palangka Raya, Siap Dukung Kolaborasi
Palangka Raya, lintas Borneo 24.com-17 April 2025– Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangka Raya sedang menjalani asesmen lapangan reakreditasi oleh Tim Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) pada 16-17 April 2025. Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mengevaluasi kualitas pendidikan sekaligus memperkuat posisi IAIN Palangka Raya sebagai perguruan tinggi terkemuka di Kalimantan Tengah.
Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, hadir secara langsung dalam proses reakreditasi tersebut. Kehadirannya tidak hanya sebagai perwakilan pemerintah daerah, tetapi juga sebagai alumni IAIN Palangka Raya (dulu STAIN Palangka Raya) yang diundang untuk memberikan testimoni mengenai kapabilitas kampus.
"Kami bersyukur sebagai alumni STAIN Palangka Raya dipercaya memberikan masukan dalam proses akreditasi ini. Ini adalah bentuk kepercayaan sekaligus kebanggaan bagi kami," ujar Rahmanto.
Ia juga menyampaikan harapannya agar IAIN Palangka Raya meraih akreditasi yang baik, bahkan berpotensi meningkat statusnya menjadi universitas di masa mendatang. "Kami sebagai alumni tentu mendorong agar IAIN terus berkembang, tidak hanya dalam akreditasi tetapi juga dalam kontribusinya bagi masyarakat," imbuhnya.
Lebih lanjut, Rahmanto menegaskan kesiapan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya untuk berkolaborasi dengan IAIN Palangka Raya dalam berbagai bidang. "Pemkab Murung Raya siap bekerja sama, baik dalam peningkatan kualitas pendidikan, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat. Kolaborasi ini penting untuk memajukan sumber daya manusia di daerah kami," tegasnya.
Proses akreditasi ini menjadi penanda komitmen IAIN Palangka Raya dalam menjaga mutu pendidikan tinggi Islam sekaligus memperkuat jejaring dengan pemerintah daerah dan para alumni. Hasil reakreditasi ini dinantikan sebagai tolok ukur kemajuan institusi tersebut di tingkat nasional. (Hlm)
Posting Komentar